Cara Menyimpan Foto dari Instagram Tanpa Aplikasi

Ikon Instagram


Siapa yang tidak kenal dengan Instagram? Semua orang jaman sekarang pasti tahu sosial media Instagram dan hampir semua orang memiliki akun di Instagram. Instagram tidak hanya digunakan sebagai tempat album foto namun sekarang bisa juga digunakan untuk wadah marketing bisnis, ajang menjadi selebtwit dan lain-lain.

Banyak foto yang bagus dan unik yang di post oleh suatu akun Instagram. Anda ingin menyimpan foto yang menurut saya bagus dan unik tersebut di galleri laptop anda, namun anda bingung bagaimana cara menyimpan foto tersebut.

Berikut adalah cara menyimpan foto dari Instagram tanpa aplikasi melalui laptop atau PC
1. Buka akun Instagram yang ingin anda simpan fotonya. misalnya saya buka akun instagram 9gag.

Halaman Akun Instagram 9gag

2. Pilih foto yang ingin anda simpan. Lalu  klik kanan > pilih view page source.

Foto Yang Ingin Disimpan

3. Tekan ctrl + F pada keyboard, lalu ketik .jpg pada kolom pencarian. Anda langsung menemukan .jpg di awal dan langsung copy alamatnya dari https sampai .jpg tanpa tanda petik.
Copy Alamatnya Dari https Sampai .jpg

4. Paste alamat tadi di new browser lalu tekan enter. Hasilnya foto tadi langsung muncul dan anda bisa simpan foto tersebut dengan cara klik kanan fotonya > Save image as...

Foto Sudah Bisa Disimpan

Itu adalah cara simpan foto pada post yang isinya satu. Lalu bagaimana bila isi post foto instagramnya lebh dari satu? Caranya hampir sama dengan diatas namun dibutuhkan ketelitian untuk mencarinya.

Berikut caranya

1. Buka post foto yang isi fotonya lebih dari satu. Lalu klik kanan > View page source .

Pilih Foto yang diinginkan

2. tekan ctrl + F lalu ketik .jpg pada kolom pencarian lalu cari .jpg di akhir halaman. Karena post foto ini terdiri 4 foto maka pilih ,jpg dari bawah ke atas dari 4 terbawah. lalu copy alamat tersebut.

Cari .jpg dari Terbawah Sampai Ke Atas

3. Paste alamat tersebut di new browser dan anda bisa menyimpan foto-foto yang tersedia pada post instagram tersebut.

Hasil Foto 1

  
Hasil Foto 2

Hasil Foto 3

Hasil Foto 4

Demikian cara simpan foto dari instagram tanpa aplikasi melalui laptop atau PC. Semoga bermanfaat.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Cara Menyimpan Foto dari Instagram Tanpa Aplikasi"

Posting Komentar